Oleh : Muhammad Muqrim
Bontang, 8 September 2024
Gambar : Agus Salim ( Ketua Bappilu Hanura Kaltim) Basri Rase ( Calon Walikota), Arif, A. Me, SE( Ketua DPC Hanura Bontang) |
Sabtu pagi 7/9/2024 Ketua Bappilu DPW Hanura Kaltim Agus Salim di dampingi ketua DPC Hanura Kota Bontang Arif, Amd, SE menyambangi Kandidat Walikota Bontang Basri Rase yang maju lewat jalur perseorangan.
Pertemuan dengan Basri Rase yang mulanya sebatas penjajakan saja, untuk mencari kesamaan visi pada perhelatan politik mendatang pada akhirnya berujung dengan komitmen menang bersama partai Hanura Pada Kontestasi PILWALI KOTA BONTANG 2024.
Hengkangnya Partai Hanura dari Paslon Poros Ke 4 mengisyaratkan ada sesuatu yang salah dan pandangan saya itu merupakan sesuatu yang sangat sangat Fatal dari perspektif politik, itu bisa saja soal komitmen yang lost, atau soal komunikasi politik kedua belah pihak tidak tidak bisa selaras.
Kekuatan baru Basri-Chusnul bertambah, Partai DPC Hanura Kota Bontang Besutan Arif, Amd, SE pada pemilu lalu memang tidak mendapatkan kursi di parlemen, namun akumulasi perolehan suara DPC Hanura dari tiga Dapil sebesar 2.313 suara menjadi kekuatan Elektoralnya.
Selain itu, infrastruktur partai mulai tingkat DPC hingga Anak Ranting kebawah masih utuh hingga hari ini, dan itu adalah mesin partai Hanura saat ini yang masih bisa di gerakkan untuk memenangkan Basri-Chusnul.
0 comments:
Posting Komentar
Terima Kasih Atas Kunjungannya, Silahakn Kembali Dengan Sajian Opini Terbaru Narasi Muqrim